Disusun Oleh:
Mega Dewana Putri (H0107018)
Mudita Oktorina Nugrahani (H0107019)
Nindi Sekar Wangi (H0107021)
Susanti Indriya Wati (H0107025)
Aprilia Wijayanti (H0107033)
Asri Norma Dewi (H0107035)
Budi Santoso (H0107037)
Edy Setiawan (H0107043)
Mata Kuliah Teknologi Benih
Jurusan/ Program Studi Agronomi
Universitas Sebelas Maret Surakarta
2010
PENDAHULUAN
Di
 Indonesia, dalam bidang agronomi, yang dimaksud benih adalah fase 
generatif dari siklus kehidupan tumbuhan yang dipakai untuk memperbanyak
 dirinya secara generatif. Sedangkan dalam pengertian ilmu tumbuhan, 
yang dimaksu dengan benih adalah biji yang berasal dari ovule. Ovule 
dalam pertumbuhannya setelah masak (mature), lalu menjadi biji (seed), 
sedangkan integumentnya menjadi kulit biji (seed coat) dan ovary menjadi
 buah (fruit). Dalam pengertian praktis sehari-hari oleh petani, bahkan 
juga oleh beberapa agronomiawan, istilah benih ini sering 
dicampur-campurkan dengan istilah bibit.
Benih bermutu tinggi 
ditentukan oleh dua faktor, yaitu faktor genetik dan faktor fisik. 
Faktor genetik adalah varietas-varietas yang mempunyai genotipe yang 
baik. Sedangkan yang dimaksud faktor fisik yaitu benih bermutu tinggi 
yang meliputi kemurnian, persen perkecambahan tinggi, bebas dari kotoran
 dan benih rumputan serta bebas dari insektisida, kadar air biji rendah 
yaitu 12-14% untuk benih serealia dan kedelai.
Benih merupakan 
salah satu komoditi perdagangan dan merupakan unsur baku yang mempunyai 
peranan penting dalam produksi pertanian. Benih bermutu dengan kualitas 
yang tinggi selalu diharapkan oleh petani. Oleh karenanya benih harus 
selalu dijaga kualitasnya sejak diproduksi oleh produsen benih, 
dipasarkan sampai diterima oleh petani untuk ditanam.
Untuk 
mendapatkan benih dengan kualitas yang tinggi yang sesuai dengan 
keinginan petani,maka tidak hanya hal-hal di atas saja yang perlu 
diperhatikan akan tetapi pada proses pengolahan pun juga perlu 
mendapatkan perhatian dan penanganan khusus agar benih yang dihasilkan 
tetapo berkualitas. Pada bagian pengolahan meliputi pembersihan benih, 
grading dan perlakuan benih.
PROCESSING / PENGOLAHAN BENIH
Pada
 bagian pengolahan benih, terbagi atas beberapa bagian-bagian dimana 
masing-masing bagian tersebut memiliki peranan yang sama penting dalam 
menentukan kualitas suatu benih.
- A. Pembersihan Benih
- 1. Pemungutan/Pengumpulan Benih
Kegiatan
 pemungutan benih tidak kalah pentingnya dengan pemilihan sumber benih, 
karena bila pemungutan benih dilakukan dengan tidak benar maka akan 
diperoleh benih dengan mutu yang jelek. Semua usaha yang dilakukan untuk
 mencari sumber benih yang baik akan percuma bila pengumpulan benih 
tidak dilakukan dengan cara yang benar. Untuk itu perlu juga adanya 
suatu regu khusus untuk pengambilan benih karena pekerja kontrak 
biasanya kurang memperhatikan mutu benih mereka hanya melihat jumlahnya 
saja. Berikut ini diterangkan beberapa hal yang perlu diperhatikan dan 
dilakukan dalam kegiatan pengumpulan benih.
Yang perlu dilakukan sebelum benih dikumpulkan
- Menentukan waktu pengumpulan benih. Setiap jenis pohon memiliki masa berbuah tertentu untuk itu mengetahui masa berbunga atau berbuah perlu dilakukan sehingga waktu panen yang tepat dapat ditentukan dengan tepat pula. Tanda-tanda buah masak perlu diketahui sehingga buah yang dipetik cukup masak (masak fisiologis)
- Menyiapkan alat yang dibutuhkan untuk pengumpulan benih
- Cara pengumpulan benih
- Benih yang dikumpulkan dipermukaan tanah : Benih yang dikumpulkan dipermukaan tanah seringkali mutunya tidak sebaik yang dikumpulkan langsung dari pohon, benih akan hilang daya kecambahnya jika terkena sinar matahari (benih yang rekalsitran), benih akan terserang hama/penyakit dan benih yang berkecambah.
- Benih yang dikumpulkan langsung dari pohon : Pengambilan dengan cara ini yaitu, benih yang sudah masak dipetik langsung dengan bantuan galah/tangga, cabang yang jauh dapat ditarik dengan tali/kait kayu. Pengambilan juga dapat dilakukan dengan cara diguncang. Pengambilan dengan cara ini dapat menggunakan terpal/ plastik untuk menampung benih yang jatuh. Mutu benih yang dikumpulkan dengan cara ini sangat baik, karena dapat memilih buah yang betul-betul matang. Setelah benih dikumpulkan dimasukkan kedalam wadah untuk dibawah ketempat pengolahan.
- Beri label identitas
- Penyimpanan sementara
Bila
 tidak mungkin untuk untuk langsung mengekstrasi biji, simpanlah wadah 
yang berisi buah/polong ditempat yang kering dan dingin dengan ventilasi
 udara yang baik. Jangan meletakkan wadah langsung dilantai, tetapi beri
 alas kayu sehingga memungkinkan peredaran udara dibawah wadahya, dengan
 demikian bagian bawahnya tidak lembab.
- 2. Penanganan Benih Setelah Dikumpulkan
Penanganan
 benih harus dilakukan dengan baik, agar mutu benih dapat dipertahankan.
 Kegiatan penanganan benih meliputi : Sortasi buah/polong, ekstrasi 
benih, pembersihan benih, sortasi benih, pengeringan benih.
- Sortasi buah/ polong : Sortasi buah/ polong merupakan kegiatan pemisahan buah/polong yang susah masak dari yang belum/kurang masak, kemudian dimasukkan kedalam wadah yang terpisah.
- Ekstrasi benih : Ekstrasi benih adalah proses pengeluaran benih dari buahnya/polongnya. Cara ekstrasi berbeda-beda tergantung dari jenis pohon, dapat dilakukan dengan bantuan alat dan harus dilakukan dengan hati-hati untuk mencegah kerusakan benih.
- Benih dari buah berdaging : Buah yang berdaging dibuang pericarp buahnya dengan cara merendam buah tersebut dalam air, sehingga daging buahnya mengembang sedang bijinya mengendap.
- Benih dari buah kering : Benih dijemur dipanas matahari, contohnya : polong-polongan dari Leguminoceae, kerucut dari Coniferae, capsule dari Eucaliptus, dsb. Sehingga terbuka.
- Pembersihan dan sortasi benih : Benih yang sudah diekstrasi masih mengandung kotoran berupa sekam, sisa polong, ranting, sisa sayap, daging buah, tanah dan benih yang rusak, harus dibuang untuk meningkatkan mutunya. Ada dua cara sederhana untuk membersihkan benih yaitu:
- Cara sederhana : manual dengan tampi/nyiru atau menggunakan saringan.
- Cara mekanis : menggunakan alat peniup benih (seed blower) setelah pembersihan jika dirasa perlu dilakukan sortasi benih untuk memilih benih sesuai dengan ukuran.
- Pengeringan benih
Benih
 yang baru diekstrasi biasanya mengandung kadar air yang cukup tinggi, 
untuk itu perlu dikeringkan sebelum benih - benih itu disimpan (tetapi 
tidak semua benih biasa dikeringkan). Kadar air untuk masing-masing 
benih berbeda-beda, misalnya ada benih – benih yang dikeringkan sampai 
kadar air rendah sehingga dapat disimpan lama, benih - benih ini disebut
 benih yang ortodoks, contohnya: akasia, kayu 
besi, salawaku, gamal, dll. Sebaliknya ada benih yang tidak dapat 
dikeringkan dan tidak dapat disimpan lama. Benih – benih ini disebut 
benih yang bersifat rekalsitran seperti: meranti, damar, mahoni, dll.
- 3. Penyimpanan Benih
Perlakuan
 yang terbaik pada benih ialah menanam benih atau disemaikan segera 
setelah benih–benih  itu dikumpulkan atau dipanen, jadi mengikuti 
cara-cara alamiah, namun hal ini tidak selalu mungkin kareana musim 
berbuah tidak selalu sama, untuk itu penyimpanan benih perlu dilakukan 
untuk menjamin ketersediaan benih saat musim tanam tiba.
Tujuan penyimpanan :- Menjaga biji agar tetap dalam keadaan baik (daya kecambah tetap tinggi)
- Melindungi biji dari serangan hama dan jamur
- Mencukupi persediaan biji selama musim berbuah tidak dapat mencukupi kebutuhan.
Ada
 dua faktor yang penting selama penyimpanan benih yaitu, suhu dan 
kelembaban udara. Umumnya benih dapat dipertahankan tetap baik dalam 
jangka waktu yang cukup lama, bila suhu dan kelembaban udara dapat 
dijaga maka mutu benih dapat terjaga. Untuk itu perlu ruang khusus untuk
 penyimpanan benih.
- Untuk benih ortodoks
Benih 
ortodoks dapat disimpan lama pada kadar air 6-10% atau dibawahnya. 
Penyimpanan dapat dilakukan dengan menggunakan wadah seperti : karung 
kain, toples kaca/ plastik, plastik, laleng, dll. Setelah itu benih 
dapat di simpan pada suhu kamar atau pada temperature rendah “cold 
storage” umumnya pada suhu 2-5oC.
- Untuk benih rekalsitran
Benih
 rekalsitran mempunyai kadar air tinggi, untuk itu dalam penyimpanan 
kadar air benih perlu dipertahankan selama penyimpanan. Penyimpanan 
dapat menggunakan serbuk gergaji atau serbuk arang. Caranya yaitu dengan
 memasukkan benih kedalam serbuk gergaji atau arang
Berikut adalah tabel mengenai tahap-tahap penyimpanan benih :| No | Tahap-tahap Penyimpanan benih | Mengapa diperlukan | Metode dan teknik | 
| 1 | Menanam tanaman yang sehat | Untuk kesehatan & lingkungan | Memilih tanaman & benih organik | 
| 2 | Pilih benih yang terbaik | Untuk mendapatkan tanaman yang terbaik | Memilih benih yang utuh bukan yang rusak | 
| 3 | Gunakan waktu & metode yang sesuai untuk mengumpulkan benih dari tanaman | Untuk mendapatkan benih yang lebih baik | Memilih tanaman yang terbaik, tanpa serangga, sehat dan siap untuk dipanen | 
| 4 | Membersihkan benih dengan benar | Untuk mencegah jamur | Merendam selama sekurangnya 1 hari 1 malam, lalu bersihkan | 
| 5 | Keringkan benih dengan benar | Untuk mengurangi kadar air agar benih bisa bertahan lama | Tutup benih dengan kain dan jemur, atau gunakan pengering benih | 
| 6 | Simpan benih dengan benar | Untuk menjaga kualitas dan agar bertahan lama | Simpan di tempat yang sejuk dan kering | 
B. Grading
Bibit
 adalah awal dari kehidupan tanaman. Masing-masing benih harus menjalani
 proses tertentu seperti pengeringan, pembersihan, dan grading. Grading 
benih adalah tindakan untuk memeriksa kualitas benih yang akan berperan 
sebagai keturunan berikutnya. Grading merupakan penggolongan benih 
berdasarkan dari ukuran atau warna. Penggolongan tersebut dilaksanakan 
berdasarkan pada sifat-sifat morfologi benih atau fisiologi benih 
seperti dimensi benih atau berat jenis benih. Grading benih dapat 
mencegah penggunaan benih yang tidak baik. Hal ini dapat membantu 
mengurangi biaya pemupukan, budidaya, dan pengendalian gulma. Grading 
(pemilahan benih) dilakukan untuk mendapatkan benih yang seragam dalam 
ukuran, bentuk dan bobotnya (Anonim, 2010).
Terdapat beberapa cara grading benih:- Secara manual, dengan menggunakan tangan dan ketelitian kita ketika memisahkan benih menjadi beberapa kelompok (ukuran).
- Secara mekanik, dengan menggunakan alat yang memiliki beberapa saringan bertingkat dengan diameter lubang yang berbeda setiap tingkat. Tingkat atas selalu lebih besar diameternya dibandingkan dengan tingkat yang berada dibawahnya.
- Pemisahan benih berdasarkan warna melalui komputer dengan cara Pre-Vac dan IDS yang populer khususnya untuk jenis tanaman berdaun jarum. Dengan demikian akan didapatkan benih yang berkualitas baik dengan ukuran seragam.
- Memisahkan benih yang rusak karena mesin dari benih yang tidak rusak dengan memanfaatkan perbedaan tingkat penyerapan (uptake) air.
- Pemisahan melalui inkubasi pengeringan (Incubation – Drying - Separation), yaitu memisahkan benih yang mati dengan memanfaatkan perbedaan tingkat pengeringan benih.
- C. Perlakuan Benih- 1. Perlakuan benih padi sebelum penanaman
- Menyortir benih yang masih memiliki daya tumbuh tinggi dengan menggunakan larutan garam.
 
- Siapkan larutan garam dalam ember dengan volume sesuai dengan benih padi yang akan disortir. Konsentrasi larutan garam (takaran garam) tersebut diukur dengan menggunakan telur ayam/bebek mentah. Masukkan telur ke dalam ember berisi air. Masukkan garam sedikit demi sedikit ke dalam air sambil diaduk pelan. Pemberian garam dihentikan ketika telur mulai mengapung dalam air, hal ini menunjukkan bahwa kandungan garam telah cukup sebagai penguji benih.
- Masukkan benih padi yang akan disortir. Kemudian diaduk sehingga semua benih tercampur dengan larutan garam tersebut. Biarkan beberapa menit, sehingga terlihat benih padi tersebut tenggelam dan sebagian kecil terapung.
- Benih yang masih terapung merupakan benih hampa/rusak/tidak sempurna, sehigga tidak layak untuk dijadikan bibit. Walaupun benih tersebut dapat tumbuh, akan tetapi akan tumbuh menjadi bibit yang tidak sempurna.
- Benih yang tenggelam dipilih sebagai benih yang akan disemaikan. Benih tersebut kemudian dibilas dengan air bersih sebanyak 2 kali agar larutan garamnya tercuci dengan baik.
- Memeram benih sebelum disemai.
- Benih yang akan disemai sebaiknya dibantu pertumbuhannya dengan cara diperam.
- Benih direndam dalam air bersih selama kurang lebih 1 jam, kemudian ditiriskan dalam ayakan atau saringan sampai tidak ada air yang menetes.
- Benih yang lembab tersebut kemudian dimasukkan dalam karung goni atau karung terigu (atau kain katun) dan dibiarkan selama 2 hari dalam ruangan yang terlindung.
- Setelah dua hari akan nampak pada pangkal benih berwarna putih yang menandakan bahwa akar benih telah mulai tumbuh dan telah siap disemai dalam persemaian.
- Benih yang telah diperam akan memiliki daya tumbuh yang lebih cepat dan lebih baik dibanding dengan benih yang tidak diperam, sehingga dalam persemaian akan tumbuh lebih kuat dan sehat.
Produksi padi yang baik dimulai dari benih yang baik.
- 2. Perlakuan benih setelah pasca panen
Seiring
 benih diberi perlakuan tertentu yang tujuannya adalah untuk mencegah 
atau mematikan penyebab penyakit yang terbawa oleh benih. Benih dapat 
diperlakukan dengan berbagai cara antara lain dengan menggunakan sinar 
ultraviolet : infra merah, panas dengan penggunaan zat-zat kimia. 
Berdasarkan sifat dan masalahnya perlakuan benih dapat dibedakan menjadi
 :
- Disinfektasi benih: apabila perlakuan diberikan dengan tujuan untuk mengeradikasi patogen yang telah menginfeksi benih, dimana patogennya berada dalam kulit biji atau jaringan–jaringan yang lebih dalam. Contoh:
- Perlakuan benih dengan air panas.
- Perendaman benih dalam 0,8 % acetid acid selama 24 jam.
- Organisme penyebab bakterial kanker dapat dieradikasi dari benih tomat dengan cara membiarkan benih bersama daging buahnya mengalami fermentasi selama 96 jam pada 20 0C. patogen akan mati disebabkan meningkatnya kandungan asam dalam daging buah.
- Disinfestasi benih yang ditujukan terhadap organisme yang terdapat dipermukaan benih. Bahan kimia yang digunakan antara lain: ceresa MDB panogen 15 ceresan L dan chipcote.
- Proteksi benih didasarkan pada prinsip untuk melindungi benih dan kecambah tanaman dengan suatu fungisida yang akan mencegah infeksi dan kerusakan yang disebabkan oleh patogen terutama organisme tanah. Contohnya: captan, thiram, dichlone.
Beberapa
 sejumlah organik yang diberikan pada benih tanaman berbiji kecil 
sebagai disinfestasi juga bertindak sebagai protektan. Misalnya senyawa 
heksaclorobenzena yang diberikan pada benih gandum bertindak sebagai 
disinfestan dan protektan terhadap serangan semut teliospore dalam 
tanah. Cara pemberantasan yang efektif untuk penyakit yang terbawa oleh 
benih ialah dengan mengetahui terlebih dahulu kehadiran patogen pada 
benih sebelum benih ditanam yaitu dengan pengujian benih. Tindakan 
selanjutnya adalah mencegah dilakukannya penanaman atau mengadakan 
perlakuan benih terlebih dahulu sebelum tanam.
Tujuan dari 
perlakuan benih yang telah disebutkan diatas adalah untuk mencegah dan 
membasmi terjadinya infeksi yang disebabkan oleh patogen yang terbawa 
benih baik didalam, dipermukaan maupun bersama benih. Dengan perlakuan 
benih maka inokulum yang terdapat pada benih dapat dibasmi secara 
langsung atau pada waktu setelah benih berkecambah. Selain itu perlakuan
 benih juga dapat melindungi benih dari serangan  patogen yang berada 
dalam tanah hal ini dikarenakan benih dan kecambah tanaman pada awal 
pertumbuhannya sangat peka terhadap serangan patogen tanah.
Bahan-bahan
 kimia yang digunakan untuk memberantas hama maupun penyakit tanaman 
dikenal dengan istilah pestisida yang berasal dari kata “caido“ yang 
berarti membunuh. Menurut penggunaanya pestisida dibedakan menjadi 
insektisida, rodentisida, bakterisida dan lainnya. Sedangkan untuk 
cendawan disebut fungisida, secara ideal fungisida harus memenuhi 
persyaratan sebagai berikut:
- Fungisida harus efektif pada konsentrasi yang tidak membahayakan benih atau tanaman yang diperlakukan
- Tidak beracun bagi manusia ataupun hewan.
- Cukup stabil dan lekat agar tetap efektif dalam waktu lama
- Tidak memiliki efek samping yang dapat merugikan keseimbangan biologis
- Tidak menimbulkan resistensi pada patogen.
- Harganya cukup murah ditinjau dari segi ekonomis.
- Senyawa tembaga (Cu)
- Senyawa belerang
- Senyawa air raksa (Hg)
- Senyawa quinon
- Senyawa benzene
- Senyawa heterosiklis
- Senyawa fosfor organik
- Zat-zat anti biotika
- Kering (dry methode): fungisida berbentuk tepung (dust).
- Basah (wet methode): fungisida digunakan dalam bentuk cairan atau larutan (liquid).- Slurry Methode: fungisida digunakan sebagai suspensi dan dicampur dengan benih didalam suatu alat yang disebut slurry treader, benih tak perlu dikeringkan.
- Quick wet methode: fungisida digunakan ialah yang mudah menguap dalam konsentrasi pekat yang dicampurkan secara merata.
- 3. Perlakuan Benih untuk tujuan memecahkan dormansi
 
Untuk
 mengetahui dan membedakan/memisahkan apakah suatu benih yang tidak 
dapat berkecambah adalah dorman atau mati, maka dormansi perlu 
dipecahkan. Masalah utama yang dihadapi pada saat pengujian daya 
tumbuh/kecambah benih yang dormansi adalah bagaimana cara mengetahui 
dormansi, sehingga diperlukan cara-cara agar dormansi dapat 
dipersingkat. Ada beberapa cara yang telah diketahui adalah :
- Perlakuan mekanis
Diantaranya
 yaitu dengan Skarifikasi. Skarifikasi mencakup cara-cara seperti 
mengkikir/menggosok kulit biji dengan kertas amplas, melubangi kulit 
biji dengan pisau, memecah kulit biji maupun dengan perlakuan goncangan 
untuk benih-benih yang memiliki sumbat gabus. Tujuan dari perlakuan 
mekanis ini adalah untuk melemahkan kulit biji yang keras sehingga lebih
 permeabel terhadap air atau gas.
- Perlakuan kimia.
Tujuan
 dari perlakuan kimia adalah menjadikan agar kulit biji lebih mudah 
dimasuki air pada waktu proses imbibisi. Larutan asam kuat seperti asam 
sulfat, asam nitrat dengan konsentrasi pekat membuat kulit biji menjadi 
lebih lunak sehingga dapat dilalui oleh air dengan mudah.
- Sebagai contoh perendaman benih ubi jalar dalam asam sulfat pekat selama 20 menit sebelum tanam.- Perendaman benih padi dalam HNO3 pekat selama 30 menit.
- Pemberian Gibberelin pada benih terong dengan dosis 100 - 200 PPM.
 
Bahan
 kimia lain yang sering digunakan adalah potassium hidroxide, asam 
hidrochlorit, potassium nitrat dan Thiourea. Selain itu dapat juga 
digunakan hormon tumbuh antara lain: Cytokinin, Gibberelin dan iuxil 
(IAA).
- Perlakuan perendaman dengan air.
Perlakuan
 perendaman di dalam air panas dengan tujuan memudahkan penyerapan air 
oleh benih. Caranya yaitu : dengan memasukkan benih ke dalam air panas 
pada suhu 60 - 70 0C dan dibiarkan sampai air menjadi dingin,
 selama beberapa waktu. Untuk benih apel, direndam dalam air yang sedang
 mendidih, dibiarkan selama 2 menit lalu diangkat keluar untuk 
dikecambahkan.
- Perlakuan dengan suhu.
- Stratifikasi
Cara
 yang sering dipakai adalah dengan memberi temperatur rendah pada 
keadaan lembab (Stratifikasi). Selama stratifikasi terjadi sejumlah 
perubahan dalam benih yang berakibat menghilangkan bahan-bahan 
penghambat perkecambahan atau terjadi pembentukan bahan-bahan yang 
merangsang pertumbuhan. Kebutuhan stratifikasi berbeda untuk setiap 
jenis tanaman, bahkan antar varietas dalam satu famili. Benih apel yang 
diberi perlakuan stratifikasi pada 4 0C selama lebih dari 2 bulan persentase perkecambahannya meningkat.
- Perlakuan dengan cahaya
Cahaya
 berpengaruh terhadap prosentase perkecambahan benih dan laju 
perkecambahan. Pengaruh cahaya pada benih bukan saja dalam jumlah cahaya
 yang diterima tetapi juga intensitas cahaya dan panjang hari. Menurut 
Flint dan McAlister menemukan bahwa cahaya merah lebih efektif dalam 
memecahkan doemansi pada benih selada vatietas Arlington fancy. 
Sedangkan cahaya biru terutama cahaya infra merah sangat menghambat 
perkecambahan.
KESIMPULAN
Berdasarkan dari uraian di atas maka dapat diambil beberapa kesimpulan, diantaranya :
- Benih bermutu tinggi ditentukan oleh dua faktor, yaitu faktor genetik dan faktor fisik
- Processing / pengolahan benih terbagi atas beberapa bagian, yaitu pembersihan benih, grading dan perlakuan benih
- Pembersihan terdiri dari pemungutan/pengumpulan benih, penanganan benih setelah dikumpulkan, dan penyimpanan benih
- Grading benih adalah tindakan untuk memeriksa kualitas benih yang akan berperan sebagai keturunan berikutnya
- Perlakuan benih terdiri dari perlakuan benih padi sebelum penanaman, perlakuan benih setelah pasca panen dan perlakuan benih untuk tujuan memecahkan dormansi
- Menyortir benih yang masih memiliki daya tumbuh tinggi dengan menggunakan larutan garam
- Seiring benih diberi perlakuan tertentu yang tujuannya adalah untuk mencegah atau mematikan penyebab penyakit yang terbawa oleh benih
- Masalah utama yang dihadapi pada saat pengujian daya tumbuh/kecambah benih yang dormansi adalah bagaimana cara mengetahui dormansi, sehingga diperlukan cara-cara agar dormansi dapat dipersingkat
DAFTAR PUSTAKA
Anonim, 1998. Pedoman Pembangunan Hutan Tanaman Industri. Departemen Kehutanan Badan penelitian dan Pengembangan Kehutanan.
Anonim. 2010. Seed Cleaning, Drying & Grading Services. http://www.yellowpages.com. Diakses Selasa, 4 Mei 2010.
Anonim. 2010. Perlakuan Benih Padi. http://sukatani-banguntani.blogspot.com. Jumat 7 Mei 2010.
Coppelad, 1980. Principles of Seed Science and Technology. Burgess Publ. co. Minneapolis, Minnesota.
Doran, J. C., Turnbull, J.W., Bolland, J. D. 1983. Handbook on seed of dry-zone acacias.
 A guide for collecting, extracting, cleaning, and stering the seed and 
for treatment to promote germination of dry-zone acacias. FAO Rome.
Kartasapoetra, A.G. 1986. Teknologi Benih. Bina Aksara. Jakarta.
Schmidt, L. 2002. Pedoman Penanganan Benih Tanaman Hutan Tropis dan Sub Tropis (terjemahkan) Dr. Mohammad Na’iem dkk. Bandung.
Sutopo, L. 2002. Teknologi Benih. PT. RajaGrafindo Persada. Jakarta.
Winarno, F.G. 1981. Fisiology Lepas Panen. Sastra Hudaya Jakarta.
 
