Putik atau pistil atau gynoecium dibentuk oleh salah satu
carpel atau lebih, terpisah satu sama lain atau satu dengan lainnya
menjadi satu kesatuan. Struktur unit dasar dari gynoecium
disebut carpel, terdapat satu atau lebih dalam satu bunga. Apabila ada
dua atau lebih carpel dalam satu bunga dan mereka bersatu maka disebut Syncarpous gynoecium dan apabila terpisah satu dengan lainnya sisebut Apocarpus gynoecium.
Gynoecium dengan satu carpel diklasifikasikan sebagai Apocarpus gynoecium atau disebut pula sebagai pistil sederhana dan Syncarpous gynoecium dengan banyak carpel disebut dengan pistil majemuk.
Pistil secara umum terdiri dari 3 bagian pokok, yaitu:
- Ovary atau bakal buah yang merupakan bagian bawah dari pistil yang membesar dan fertile mengandung ovule yang nantinya akan menjadi biji.
- Style atau tangkai putik merupakan batang kurus steril berbentuk memanjang mulai dari bagian atas ovary, yang di dalamnya berlubang di mana nantinya pollen tube akan tumbuh memanjang melaluinya secara intercellular.
- Stigma atau kepala putik yang merupakan bagian ujung style yang secara umum membesar, yang biasanya berlendir dan lengket sehingga nantinya butir tepung sari yang jatuh di sini akan menempel dan memungkinkan untuk dapat berkecambah.
sumber gambar klik DISINI
Sumber: Buku Ajar Fisiologi Benih
Program Studi Agronomi UNS
Oleh Tim Penyusun Buku Ajar Fisiologi Benih, 2007
{ 0 comments... read them below or add one }
Post a Comment
Silakan tinggalkan komentar. Kami menerima saran dan kritik yang membangun untuk kesempurnaan blog ini. Terima kasih