Nama suatu enzim lazimnya dibentuk dengan menambahkan akhiran ase kepada nama substrat yang diubah oleh enzim tersebut. Misalnya substrat maltose yang diubah oleh enzim maltase menjadi gula glukosa. Enzim-enzim yang mengubah protein merupakan kelompok protease, enzim-enzim yang mengubah karbohidrat merupakan kelompok karbohidrase, sedang enzim pengubah lemak (lipida) disebut lipase.
Berdasarkan apa yang terjadi dalam reaksi, maka enzim-enzim dapat dibagi atas dua golongan saja. Pertama ialah golongan hidrolase,
yang terdiri atas enzim-enzim yang menyebabkan hidrolisis, bila dibantu
oleh air. Kebanyakan enzim pencernaan seperti karbohidrase, protease
dan lipase itu termasuk golongan hidrolase.
Kedua ialah golongan desmolase, yaitu enzim-enzim oksidase,
reduktase dan enzim yang memisah hubungan C-C, C-N. enzim pernapasan
termasuk golongan desmolase ini. beberapa contoh desmolase ialah;
dehidrogenase, katalase, peroksidase, karboksilase, transaminase.
Sumber :
Pengantar Fisiologi Tumbuhan
Prof. Dr. D. Dwidjoseputro
Gramedia Pustaka Utama
{ 0 comments... read them below or add one }
Post a Comment
Silakan tinggalkan komentar. Kami menerima saran dan kritik yang membangun untuk kesempurnaan blog ini. Terima kasih